Berita
13 Nov 2023 09:57:37
Admin
Pendidikan merupakan hal yang sangat penting dan akan senantiasa berkaitan dan berdampingan dengan hidup manusia. Gloria Steinem pernah berkata bahwa “Pendidikan bukanlah sesuatu yang diperoleh seseorang, tapi pendidikan adalah sebuah proses seumur hidup.” hal tersebut membuktikan bahwa pendidikan adalah sesuatu yang tidak ada durasinya, melainkan pendidikan akan selalu beriringan dengan proses kita menjalani hidup.
Seorang guru pendidikan luar biasa harus mampu membuat pembelajaran yang kreatif sekaligus menyenangkan serta meningkatkan pengalaman belajaar peserta didiknya. apa lagiguru yang mengajar siswa yang memiliki hambatan pengelihatan. Guru yang mengajar siswa dengan hambatan pengelihatan atau tunanetra harus dapat memberi pengalaman secara nyata atau kongkrit pada siswanya. Terlebih pada Pelajaran orientasi dan mobilitas yang selanjutnya di singkat dengan OM. Orientasi dan mobilitas adalah: kemampuan, kesiapan dan mudahnya bergerak dan berpindah dari suatu posisi atau tempat ke suatu posisi atau tempat lain yang dikehendaki dengan selamat, efisien, dan abik, tanpa banyak meminta bantuan orang lain. Salah satu materi yang terdapat pada OM adalah Naik turun tangga, naik turun lift dan naik turun pada tangga Eskalator.
OM di Matos
Kami guru siswa Tunanetra di SLB ABD Negeri Kedungkandnag mengajak siswa Tunanetra belajar Orientasi Mobilitas di Malang Town Square (Matos) Kota Malang. Dalam pembelajaran outdoor tersebut guru yang terdiri dari Gunawam Multi Alam, dan Nurlailatun Nashiro mengenalkan konsep OM serta mengajak mereka praktik langsung di Matos. Tantangan tersebrsar adalah saat mereka naik lift. Dari pihak Matos sendiri sangat welcome serta akan selalu memfasilitasi kami dalam menyediakan ssegala sarana-prasarana untuk pembelajaran anak-anak berkebutuhan khusus.
Salah satu challange dalam kegiatan ini adalah memberikan pengalaman mereka naik lift. Terimakasih Matos!
06 Juni 2023
Admin
07 Juli 2023
Admin
07 November 2023
Admin
Managed By ABK Istimewa
@2022 - 2025